Fashion Drama Cheongdamdong Alice Episode 1 Review

Fashion Review dan Sinopsis Drama Cheongdamdong Alice Episode 1- jual baju korea - Di akhir tahun ini aku libur dan ngebut nonton drama korea terbaru. Pilihanku salah satunya adalah drama Cheongdamdong Alice. So far I like to watch it. Aku suka dengan jalan cerita, background/ tempat syuting dan tentunya fashion yang dikenakan para artis di drama tersebut. Oke berikut secara singkat Cheongdamdong Alice sinopsis episode pertama:

Cheongdamdong Alice adalah tentang seorang gadis bernama Han Se Kyung (diperankan oleh Moon Geun Young), bercita-cita untuk menjadi seorang desainer. Dia melamar untuk posisi di GN Fashion dan berharap dapat diterima. Tanpa sepengetahuan dia, dia tidak diterima karena skill yang dia miliki , tetapi karena istri Ketua GN Fashion adalah kerabat SMAnya, Seo Yeon Joo (diperankan oleh So E-hyun).

Seo Yeon Joo membencinya waktu di sekolah dan untuk membalas Se Kyung, dia menerima
Se Kyung, meskipun itu bertentangan dengan keinginan desainer kepala, dongsaeng suaminya, Shin Hwa.

Han Se Kyung senang setelah diterima di GN Fashion. Tapi setelah dia diberi tugas, ia sadar bahwa dia sebenarnya tidak diterima di GN Fashion karena kemampuan desain nya. Tapi karena dia butuh pekerjaan, ia meneruskan pekerjaan barunya itu.

Dalam drama Cheongdamdong Alice episode 1 Kita juga melihat Cha Seung Jo (diperankan oleh Park Si Hoo). Dia menjabat posisi CEO Artemis Korea, salah satu perusahaan mode paling bergengsi di Korea. Dalam cerita ini ternyata ia punya banyak beban emosional. Dia menikah dengan Seo Yeon Joo di Perancis namun hanya sebagai "alat" untuk menjatuhkannya beberapa orang kaya lainnya.
 

Di episode pertama ini juga Se Kyung mendapat masalah dengan atasannya setelah dia kehilangan garansi sebuah perhiasan mahal. Pada akhir episode, atasannya akhirnya memutuskan untuk menunjukkan identitasnya kepada Se Kyung.

Review Fashion  Drama Cheongdamdong Alice Episode 1:



Dalam adsegan pertama aku pikir Se Kyung cukup stylish.Ia mengenakan gaun biru dengan kerah putih yang kontras. Dia juga mengenakan mantel hitam. Aku ga dapet gaun/dress menemukan warna navy yang sama dipakai Se Kyung tapi aku cuma dapet warna merah muda. Harga 233,100 Won.




Baju Korea Model Tweed tampaknya menjadi bagus ketika dia kenakan. Bahkan aku pertama kali melihat Seo Yeon Joo memakai pakaian ini. Tweed jaket atasan nampak seperti gaun hitam. Jaketnya dari Ovjet.



Dia nampak stylish dalam drama ini karena dia memakai baju-baju yang berkualitas bagus. Atasan berupa model payet yang keren so ga perlu tambahan perhiasan untuk tubuh bagian atas. So simple right


Lihat juga high heels yang ia kenakan. Model tersktruktur, stylish dan sangat menarik.


Coat Korea yang dipakai oleh Se Kyung simple tidak ada aksen yang menonjol dari model mantel ini. Aku ga dapet harga dari coat ini soalnya sold out di situs belanja korea. Ini gambarnya:





Aku suka dengan dress korea yang dikenakan oleh Han Se Kyung dalam episode pertama ini. Dia sudah lebih stylish dengan mengenakan satu busana yang keren menurut aku. Dress ini berharga 362, 430 Won.


Aku suka dengan fashion yang ia kenakan dalam adegan ini. simple tapi stylish dengan coat monokromatik dan sweater korea berbahan wool. Coat dari vendor LAP berharga 178,000 Won sedangkan sweater wool berharga 215, 100 Won.





Demikian fashion review mengenai drama korea terbaru  Cheongdamdong Alice Episode 1 dan juga sinopsisnya. Semoga bermanfaat next I will be review another episode: Cheongdamdong Alice Episode 2. So stay tuned in my simple blog. Cheers.

Related Post
- Drama Korea I Miss You Episode 13

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+

Related : Fashion Drama Cheongdamdong Alice Episode 1 Review

0 comments:

Posting Komentar